7 Tips Memilih Cat Kayu untuk Rumah Anda
Anda sedang mencari cat kayu ? Bingung mau pilih warna apa, merk, harga plus yang awet dan cocok dengan furniture Anda ? Nah, jika iya maka artikel kali ini sudah cocok untuk Anda terapkan. Karena kita akan membahas cat kayu yang recomended.
Cat kayu sendiri memiliki banyak jenis. Bahkan jika kita berbicara teknik pengaplikasiannya juga macam banyaknya. Belum lagi kita harus mengetahui jenis kayu yang akan dicat. Nah, mungkin akan jadi mudah jika proses pengerjaannya diberikan ke pihak lain, tapi bagaimana jika Anda sendiri yang ingin mengecat sendiri karena kayu yang Anda pakai memiliki nilai khusus.
Yes kita akan ulas 7 tips memilih cat kayu untuk rumah Anda:
- Pilih cat kayu sesuai dengan jenis kayu yang Anda gunakan. Tentu akan beda antara jenis kayu yang satu dengan kayu lainnya. Misalnya kayu jati yang memiliki serat dan tekstur yang cantik, maka Anda harusnya memilih cat yang berbahan dasar air sehingga tekstur dari kayu jati akan makin menonjol. Sedangkan untuk kayu pinus memang akan lebih baik untuk memilih yang bersifat menutup sempurna. Sedangkan untuk kayu mahoni maka Anda harus memilih cat yang berbahan air agar serat mahoni terlihat. Tapi tentunya kekurangan kayu mahoni adalah sangat rentan dengan jamur dan rayap. Maka penting sekali untuk memperhatikan proses finishing agar kayu mahoni tidak cepat rusak.
- Cek tingkat transparansinya. Ada yang transparan dan ada pula yang dapat menutup rapat.
- Pilih warna yang sesuai dengan konsep Anda. Apakah warna cat yang Anda pilih sudah sesuai atau malah kebalikannya. Pastikan untuk memilih dengan tepat. Apakah akan bergaya minimalis, modern, klasik atau model lainnya.
- Cek apakah sudah sesuai dengan furniture. Yes, jika cat akan diaplikasikan ke furniture pastilah harus mampu menonjolkan kelebihan furniture tersebut. Jika kayu jati dengan tema yang klasik maka pilihlah warna-warna yang hangat dan senada dengan tekstur kayu.
- Cek bagaimana cara penggunaannya. Cara aplikasi dan penggunaannya memang sangat penting. Apakh mudah kering, apakah ahrus berlapis-lapis saat pengaplikasiannya, apakah perlu ditambah finishing tertentu.
- Cek kualitasnya. Pilih produk yang memang sudah berkualitas karena pasti sudah teruji dan dipercaya oleh masyarakat. Karena jika salah pilih maka Anda akan rugi wkatu, tenaga, materi dan tentunya furniture kesayangan Anda.
- Cek budget. Cek perkiraan budget yang akan dikeluarkan untuk menggunakan cat kayu pada luas bidang tertentu. Termasuk jasa cat dll.
Nah, setelah melihat 7 tips diatas maka kami akan merekomendasikan salah satu brand yang dapat Anda pertimbangkan. Brand ini sudah terkenal dan banyak dipakai oleh masyarakat. Brand tersebut adalah Avian cat kayu dan besi. Produk dari Avian ini memiliki banyak kelebihan seperti:
- Cat lebih cepat kering. 1-2 jam kering sentuh dan 16-24 jam kering total
- Daya tutup terbaik
- Mengkilap
- Dapat digunakan untuk interior dan eksterior
- Mudah ditemukan karena tersedia dimana-mana. Dan tersedia berbagai ukuran sesuai dengan kebutuhan seperti kemasan ukuran 0,025 liter, 0,05 liter, 0,1 liter, 0,2 liter, 0,45 liter, 0,9 liter dan 3,6 liter.
- Pilihan warna yang banyak dan beragam
- Tersedia kalkulator penghitung. Jika Anda meluncur ke website resmi cat Avian via AvianBrands.com maka akan tersedia kalkulator penghitungan. Anda cukup memasukkan angka-angka dan sistem kalkulator Avian yang akan menghitung. Luas area pengecatan (panjang bidang, lebar bidang, jumlah bidang), area yang tidak dicat (panjang bidang, lebar bidang, jumlah bidang). Apakah area tersebut adalah dinding/lantai atau plafon. Dan alat aplikasi yang digunakan apakah menggunakan kuas, roller, air spray, atau airless spray. Dengan memasukkan angka-angka tersebut maka Anda akan dapat memperkirakan kebutuhan cat dan kisaran biaya yang akan dikeluarkan.
Jadikan tampilan kayu makin mempesona bersama Avian. Pilih Cat kayu, Pilih Avian.